Kuatkan Mental, Fisik dan Spiritual Siswa, SMK Muhammadiyah 01 Keling Mengadakan LDKS di Colo Muria Kudus
Jeparamu.or.id – SMK Muhammadiyah 01Keling baru kali ini bisa melaksanakan latihan dasar kepemimpinan siswa ( LDKS) setelah beberapa tahun silam Indonesia dilanda Covid-19.
Pelatihan LDKS ini dilaksanakan biasanya setahun sekali.
Pelaksanaan LDKS mulai hari Jumat – Ahad 7- 9 juli 2023 M bertepatan dengan 19-21 Zulhijah 1444 H di Taman Ria Colo Kudus.
Tujuan Latian dasar kepemimpinan menurut pendamping Suyono sekalian operator sekolah yang disampaikannya lewat Whats Ap persiapan membimbing adik-adik kelas dalam kegiatan Pramuka ataupun kegiatan sekolah juga persiapan Pramuka yang dilanjutkan dengan kemah penerimaan tamu ambalan ( PTA).
Suyono juga menyampaikan kesan dan pesan sebagai pendamping langkah awal melakukan pelatihan dasar kepemimpinan setelah beberapa tahun ada Covid-19, ia berharap bisa dilaksanakan setiap tahun yang bertujuan melatih siswa untuk menjadi seorang pemimpin yang disiplin dan bisa berguna setelah lulus karena kekuatan fisik dan mental. Berjalan lebih dari 8 kilo dari taman ria menuju ke Montel / Air Tiga Rasa.
Pelatih pramuka Juwanto sekaligus guri olah raga diikuti 25 peserta dan 4 pendamping Suyono, Mega Dela, Lia Kris dan Amalia
” Semoga untuk adik- kelas antusias dengan adanya kegiatan LDKS”, pungkas Suyono.
Kontributor – Kusnitah