Berita Terbaru

RS PKU Aisyiyah Jepara Merayakan Milad Ke-41 Dengan Tema “Part Of Family”

Loading

Ahad, 27 Oktober 2024

Acara ini bertujuan untuk memperkuat rasa kebersamaan dan kepedulian dalam memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik bagi masyarakat. Dalam perayaan kali ini, kami ingin menekankan bahwa setiap pasien dan keluarga adalah bagian dari keluarga besar RS PKU Aisyiyah.

Rangkaian acara dimulai dengan kegiatan jalan sehat yang melibatkan seluruh karyawan dan masyarakat umum. Untuk menambah kemeriahan jalan sehat kami juga menghadirkan Marching Band dari salah satu AUM di PCM Jepara, yaitu SD Muhammadiyah Jepara. Selain itu, RS PKU Aisyiyah akan meluncurkan Klinik Fertilitas, sebuah layanan baru untuk membantu pasangan yang berjuang memiliki keturunan. Kami juga menyediakan layanan penanganan kaki pengkor gratis, menunjukkan komitmen kami untuk memberikan akses kesehatan yang lebih baik bagi semua. Direktur dr. Elfira Fawzia MARS, di dampingi ketua PDA, perwakilan PWA dan ketua BPH Rumah sakit juga melakukan anjangsana ke pondok pesantren sekitar Rumah Sakit PKU Aisyiyah. Sebagai wujud silaturahmi dan dukungan terhadap kegiatan belajar. Semoga kehadiran kami dapat mempererat ukhuwah dan memberikan manfaat bagi santri-santri dalam menuntut ilmu.”

Rumah Sakit juga mengundang semua stake holder baik dari pemerintah, jejaring, RS terdekat, Ortom PCM dan PCA serta masyarakat umum, kami berharap acara ini menjadi ajang silaturahmi dan memperkuat hubungan antar semua pihak. Mari bersama-sama merayakan dan menjadikan RS PKU Aisyiyah sebagai bagian dari keluarga kita semua.

Penulis : Tim Media RS PKU ‘Aisyiyah Jepara

Total Page Visits: 212 - Today Page Visits: 2
PHP Code Snippets Powered By : XYZScripts.com