Berita Terbaru

“ Bergerak Bersama Mewujudkan SD Muhammadiyah Jepara Unggul, Islami dan Berkemajuan”

Loading

Jepara- SD Muhammadiyah Jepara adakan Open House bertajuk “Bergerak Bersama Mewujudkan SD Muhammadiyah Jepara Unggul, Islami dan Berkemajuan” pada hari Kamis, 27 Februari 2025 bertempat di halaman Sekolah. Acara ini adalah sebuah kebangkitan SD Muhammadiyah Jepara.

Acara tersebut menampilkan pentas bersama antara TK dan SD Muhammadiyah Jepara. Dengan mengundang beberapa TK disekitar Jepara dan Tahunan. Marching Band El Hamra SD Muhammadiyah Jepara menggemparkan acara pagi hari itu. Penampilan Bacaan surat – surat pendek, Seni Tari Tradisional, Tari Modern, Menyanyi juga menambah kemeriahan acara tersebut.

Turut Hadir dan memberikan Berbagai Bapak Kordinator Satuan pendidikan Kecamatan Jepara, Bapak H. Bani S.Pd. MPd. Dalam Sambutannya : “ Beliau berharap SD Muhammadiyah Jepara selalu menjadi sekolah swasta unggulan di Kecamatan Jepara.” Tamu Undangan yang turut hadir dari PCM yaitu Majelis Dikdasmen PCM Jepara.

Sambutan dari Ketua Majelis Dikdasmen yang memberikan semangat untuk kemajuan SD Muhammadiyah Jepara. Wakil Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Jepara yang membidangi Majelis Dikdasmen dan Pendidikan Non Formal, Bapak KH. Sadali S.Ag. Sekaligus memimpin Do’a.

Dalam acara tersebut juga ditandai dengan penandatanganan kerja sama antara SD Muhammadiyah Jepara dengan SD Muhammdiyah Kriyan, Muntiasih selaku Kepala SD Muhammadiyah Kriyan menyambut kerja sama yang kolaboratif sehingga kedepannya SD Muhammadiyah Jepara menjadi bagian dari AUM Pendidikan tingkat sekolah dasar yang unggul dan berkemajuan. Penandatanganan kerja sama antara SD Muhammadiyah Jepara dan SD Muhammadiyah Jepara tersebut oleh Plt Kepala SD Muhammadiyah Jepara, Bapak Faozan,S.Ag.,M.Pd. dan Ibu Kepala Sekolah SD Muhammadiyah Kriyan Ibu Muntiasih,S.Pd. dan disaksikan seluruh hadirin dalam acara Open House tersebut.

Acara terakhir yaitu dongeng dari Kak Erwin, beliau merupakan pendongeng terkenal asal Purwodadi Jawa Tengah. Dalam dongengnya yang memberikan edukasi kepada siswa Tk dan siswa SD Muhammadiyah Jepara.

Ucapan terimakasih atas kesempatan tampil dalam acara dan mengenalkan TK kami disampaikan oleh Ibu Feni, salah seorang Kepala Sekolah TK.

Acara Open House tidak dapat berjalan sukses tanpa kekuatan bersama antara guru dan komite sekolah. Ucapan terimakasih disampaikan kepada komite sekolah yang dengan totalitas penuh membantu kesuksesan acara ini, tutur Akhmad Faozan.

Penulis : Dian Novitasari

Total Page Visits: 153 - Today Page Visits: 1
PHP Code Snippets Powered By : XYZScripts.com